Teknik word of mouth adalah teknik yang paling populer dan legendaris dan teknik ini banyak digunakan oleh orang. Teknik yang satu ini adalah suatu proses pemasaran yang dilakukan dari mulut ke mulut. Akan semakin lancar apabila pelanggan akan menyukai produk tertentu, karena tidak hanya menyukai saja mereka juga akan berusaha merekomendasikan produk itu kepada orang lain.
Apa saja keuntungan pakai strategi word of mouth?
Strategi word of mouth adalah strategi terbaik untuk membantu brand menyebarkan informasi mengenai produk tersebut. Strategi yang satu ini terbukti sangat ampuh untuk dilakukan oleh brand yang di mana saja. Sebab, semakin banyak orang yang mengetahui brand tersebut maka semakin dikenal brand tersebut.
Strategi ini masuk ke dalam kategori strategi pemasaran yang gratis, dan dilakukan oleh para pelanggan setia dari brand tersebut.
Meningkatkan Kepercayaan
Keuntungan pertama dari melakukan strategi mulut ke mulut adalah menciptakan kepercayaan di antara produk dan konsumen. Strategi yang satu ini dilakukan ketika seorang pelanggan merasa sangat puas dalam menggunakan suatu produk tertentu.
Apabila anda sebagai pemilik perusahaan berusaha untuk meningkatkan kepuasan yang diterima oleh para pelanggan. Maka, pelanggan akan semakin percaya dengan brand yang anda miliki, dan semakin merekomendasikannya kepada banyak orang.
Mereka berani merekomendasikan produk tersebut kepada orang lain, dan akhirnya orang tersebut ikut percaya dengan produk yang dimiliki.
Membangun Brand
Strategi yang satu ini sangat berguna ketika anda ingin melakukan pembangunan brand. Khususnya bagi Anda yang masih merintis bisnis, dan memerlukan pembangunan brand agar produk lebih dikenal. Selain melakukan upaya branding lewat media sosial, Anda juga bisa menggunakan strategi mulut ke mulut.
Dengan menggunakan strategi mulut ke mulut, brand yang anda miliki akan terlihat lebih kredibel dan orang melalui percaya dengan produk Anda. Brand ini juga akan semakin dikenal oleh banyak orang, oleh karenanya anda harus terus melakukan upaya brand agar dikenal masyarakat.
Tidak Butuh Banyak Biaya
Terdapat keuntungan lainnya yang bisa anda dapatkan dari strategi word of mouth, karena tidak membutuhkan banyak biaya. Perusahaan tidak perlu terus mengeluarkan banyak biaya untuk biaya pemasaran, karena strategi pemasaran yang satu ini hanya memanfaatkan pengalaman yang didapatkan oleh para pelanggan.