Apakah beberapa waktu ini kamu memiliki rencana untuk membeli mobil baru? Ketika membeli mobil, bukan hanya harga saja yang harus dijadikan sebagai bahan pertimbangan, namun apakah mobil tersebut benar-benar cocok sesuai dengan kebutuhan kita.
Selain melihat review di internet, cara lain untuk memastikan jika mobil tersebut benar-benar sesuai dengan kebutuhan kita adalah dengan melakukan test drive. Sayangnya, tidak banyak dealer yang memperbolehkan test drive kendaraan.
Layanan Test Drive dari SEVA
Bila kamu memiliki mobil impian dan ingin membelinya, tetapi masih ragu karena belum pernah mencobanya sebelumnya, SEVA bisa menjadi salah satu pilihan.
SEVA sengaja menyediakan layanan ini untuk para pelanggan setia yang memerlukan informasi berkaitan dengan merek mobil tertentu.
Tentu saja dengan layanan ini, kamu dapat mencoba sejumlah fitur yang berada di dalam mobil dengan bebas. Jika kamu ingin mencoba melakukan test drive, berikut langkah mendaftar secara online, antara lain:
- Buka website resmi SEVA
- Klik menu test drive
- Pilih merek kendaraan yang sesuai dengan keinginanmu
- Kemudian, pilih model mobil yang kamu ingini
- Jangan lupa isi informasi yang berkaitan dengan varian mobil
- Selanjutnya isi informasi berkaitan dengan cabang yang nantinya kamu pilih untuk mencoba mobil
- Pilih lokasi test drive
- Lakukan pengisian tanggal serta waktu test drive
- Klik lanjutkan
Setelah proses pendaftaran selesai, nantinya kamu akan dihubungi oleh petugas yang bersangkutan dari SEVA.
Keuntungan Menggunakan Layanan Test Drive
Mencoba layanan test drive dari SEVA tentu memberikan kita sejumlah keuntungan. Berikut berbagai keuntungan menggunakan layanan ini, antara lain:
1. Proses Mudah
Layanan test drive ini memiliki proses yang mudah. Kamu hanya perlu melakukan pendaftaran dari ponsel, nantinya tim dari SEVA akan menghubungimu kembali mengenai proses test drive yang akan dilakukan.
2. Dapat Lebih Yakin Ketika Ingin Membeli Mobil
Mobil memiliki harga yang tidak murah, ketika ingin membelinya, tentu kamu harus mencobanya terlebih dahulu.
Dengan menggunakan layanan test drive, kamu bisa lebih yakin untuk membeli atau membatalkan pembelian mobil tersebut.
3. Lebih Mudah Memutuskan Pilihan
Pada dasarnya, tujuan utama kita melakukan test drive adalah merasakan langsung mobil yang sedang diincar. Lebih-lebih jika kamu memiliki pilihan 2 atau 3 mobil.
Penting bagi calon pembeli mencoba mengendarai mobil yang menjadi incaran agar memiliki opini proibadi serta membandingkan pendapat sendiri dengan pendapat yang diberikan orang lain.
Bisa jadi review di pasaran tentang mobil A, sangat bagus tetapi mobil tersebut ternyata kurang cocok untuk mendukung mobilitasmu.
Dengan layanan test drive dari SEVA, sepertinya kamu tidak perlu ragu lagi menjadikan layanan ini sebagai sahabat ketika ingin melakukan pembelian mobil.